SEMARANG
— Pendidikan tidak hanya mengukur pengetahuan, tetapi mengukur psikomotor, kecakapan, dan ketrampilan peserta didik. Begitu juga SMK Muhammadiyah 1 Semarang saat melaksanakan ujian praktik sekolah yang dilakukan 7 – 16 maret 2022, Rabu (16/03/2022).

Wakil Kepala Bidang Kurikulum, Yuliati mengatakan, pelaksanaan ujian praktek dilakukan dengan tujuan untuk mengukur mutu dan pencapaian hasil belajar.

“Ini mengukur psikomotor, kecakapan, dan keterampilan peserta didik saat akhir jenjang satuan pendidikan. Mata pelajaran ujian praktik sudah ditentukan juga,” kata dia.

Lanjut dia, penilaian praktik itu penilaian yang menuntut respon berupa keterampilan melakukan suatu aktivitas sesuai dengan tuntutan kompetensi. Dengan demikian, aspek yang dinilai dalam penilaian praktik adalah kualitas proses mengerjakan/melakukan suatu tugas.

“Penilaian praktik ini menilai kemampuan peserta didik mendemonstrasikan keterampilannya dalam melakukan suatu kegiatan,” imbuhnya.

Mata pelajaran yang ditentukan ujian praktik yaitu, Tahfidz/BTAQ, Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK), Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Produk Kreatif dan Kewirausahaan (PKK), dan Pendidikan Agama Islam (PAI)/ Praktik Ibadah, serta Seni Budaya.